Strategi dan Inovasi Pengawasan Partisipatif
|
Untuk mewujudkan pemilu demokratis yang jujur, adil bersih dan transparan, terdapat beberapa parameter diantaranya partisipasi masyarakat, stakeholder dan seluruh pemangku kepentingan dalam seluruh rangkaian tahapan penyelenggaraan pemilu.
Untuk menjamin pemilihan yang bersih maka peran warga negara dalam pemilu tak hanya memberikan haknya sebagai pemilih, namun melakukan peran lain terutama ikut bersama-sama melakukan pencegahan.
Dengan harapan hasilnya bisa diterima oleh semua pihak baik beserta pemilu maupun masyarakat secara luas sebagai lembaga yang diberi mandat oleh undang-undang untuk mengawasi penyelenggaraan pemilu di Indonesia, Hotel Pangeran Beach Jum’at (7/6/24).
Suksesnya pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tidak luput dari peran para tokoh agama, tokoh adat, organisasi masyarakat dan sebagainya. Dan paling terpenting adalah bagaiamana strategis kita dalam pemetaan indeks kerawanan pemilihan serentak 2024.
Pengawasan partisipatif ini adalah harga mati bagi kita sebagai sebuah kelembagaan pengawas pemilu dengan anggaran yang tersedia cukup besar maka kegiatan pengawasan partisipatif harus dimaksimalkan dalam pelaksanaannya.
Demikian diungkapkan Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Barat Alni dalam acara Rapat Koordinasi Pengawasan Pemilu Partisipatif.
Alni menambahkan Mengumpulkan bahan dokumen yang akan menjadi kajian dalam penyiapan indeks perlawanan pemilihan wesel ini contohnya berkaitan dengan sengketa berkaitan dengan penanganan pelanggaran dan sebagainya itu banyak kritisi-kritisi dari toko masyarakat dari akademisi termasuk dari peserta pemilu yang mencoba memberi masukan terhadap kita sebagai penyelenggara pemilu dalam proses pelaksanaan penyelenggaraan pemilu maka ini menjadi pertimbangan-pertimbangan sekali bagi kita dalam menyiapkan indeks kerawanan pemilihan yang ada terkhusus di wilayah Sumatera Barat.
“Intinya, Bawaslu tidak akan bisa berdiri sendiri tanpa bantuan atau kerjasama dengan pihak lain dalam mengawal proses Pemilu 2024 mendatang, imbuhnya.
penulis dan foto : humas