Lompat ke isi utama

Berita

PELANTIKAN PPPK BAWASLU TAHAP I T.A 2024, BAWASLU KABUPATEN KEPULAUAN MENTAWAI IKUTI VIA DARING

PL

Dokumentasi Pelantikan PPPK Bawaslu Kabupaten Kepulauan Mentawai T.A 2024

Mentawai – sebanyak 8 pegawai Bawaslu Kepulauan Mentawai  yang sebelumnya bersetatus Pengawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) resmi dilantik sebagai  Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui jalur Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap I Tahun Anggaran 2024.

Pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan ini dilaksanakan secara daring dari Aula Bawaslu Kabupaten Kepulauan Mentawai. Prosesi berlangsung khidmat, diikuti oleh 8 peserta yang disaksiakan oleh Ketua dan Anggota beserta korsek Bawaslu Kabupaten Kepulauan Mentawai, Selasa ( 1/7/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari pelantikan serentak yang diikuti oleh 4.360 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Bawaslu seluruh Indonesia melalui daring dan luring yang berpusatka di Kantor Bawaslu Republik Indonesia Jakarta.

Pelantikan dipimpin langsung oleh Sekertaris Jendral Bawaslu Ichsan Fuady. Dalam sambutannya beliau berpesan agar terlantik memahami dan meresapi pakta intergritas yang telah ditanda tangani serta perlunya meningkatkan kedisiplinan sebagai pondasi pencapaian target organisasi, tegasnya.
Sependapat dengan Sekjen, Ketua Bawaslu Rahmat Bagja meminta para terlantik menjaga amanah yang terdapat pada pakta integritas.

Usai pelantikan Ketua dan Anggota beserta korsek Bawaslu Kabupaten Kepulauan Mentawai memberikan ucapan selamat yang dikuti oleh pegawai yang lain.

Penulis dan Foto : Humas